Pati, Deptamedia.com – Belum lama ini viral adanya video gerombolan remaja meneteng senajata tajam sambil membawa motor di Jalan Raya Gabus – Tlogoayu, Pati.
Tampak para remaja ini konvoi menggunakan sepeda motor, mengacung-acungkan senjata tajam berupa celurit Panjang.
Menanggapi hal tersebut, Ketua Sementara DPRD Kabupaten Pati, Ali Badrudin, mengatakan terkait dengan fenomena “gangster remaja” yang semakin marak dan menekankan perlunya upaya preventif untuk mencegah tindak kriminal yang melibatkan remaja.
“Anak usia segitu biasanya masih labil, sering kali memiliki ide-ide liar. Oleh karena itu, pengawasan dari orang tua dan lingkungan sangat penting,” terangnya.
Selain peran orang tua, lingkungan tempat tinggal juga memegang peranan penting dalam mengawasi perilaku remaja.
“Peran orang tua menjadi kunci utama dalam mengatasi masalah ini, karena sebagian besar anggota geng remaja adalah anak-anak berusia belasan tahun,” imbuhnya.
Pihaknya, berharap tindakan pencegahan yang tepat dapat menghindarkan masyarakat dari keresahan, terutama agar tidak ada korban seperti yang terjadi di wilayah lain.