Berita  

Ketua DPRD Tekankan Blangko e-KTP Jangan Sampai Kosong

DeptaMedia.com IMG 20230114 WA0003

Deptamedia.com, Pati – Blangko Kartu Tanda Penduduk (KTP) elektronik di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Pati diketahui sering kosong. Kekosongan blangko tersebut membuat masyarakat banyak yang mengeluh lantaran mereka tidak bisa membuat atau menganti KTP elektroniknya.

Hal itu disampaikan saat kegiatan Paripurna pada agenda penyampaian hasil laporan pelaksanaan kegiatan reses anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pati tahap ll Tahun Anggaran 2023 masa keanggotaan 2019-2024.

Ketua DPRD Pati, Ali Badruddin menegaskan bahwa pemerintah daerah setempat harus memikirkan hal tersebut. Ia menilai kekosongan blangko e-KTP itu seharusnya tidak boleh terjadi.

“Kewajiban eksekutif untuk memintakan ke Kementerian terkait. Harus mengerti itu. Jangan ada yang kosong,” tegas Ali.

Ali mengaku telah berkomunikasi dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Pati terkait seringnya kekosongan blangko e-KTP itu. Pihaknya meminta agar Disdukcapil memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

“Begitu ada blangko yang kosong, harus segera melakukan permohonan. Kita juga sudah berkomunikasi, Kami selalu memantau terkait persoalan ini. Di reses pun banyak disampaikan blangko kosong. Jadi hal-hal seperti itu jangan sampai terulang lagi,” pungkasnya.