Pati, Deptamedia.com – Hari Raya Idul Fitri merupakan momen yang ditunggu oleh umat muslim. Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati Ali Badrudin pun ikut angkat bicara.
Hal ini diunngkapkan Ali dalam Halal Bihalal di Aula Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, beberapa waktu lalu.
Ali menyampaikan, lebaran ini juga menjadi momentum untuk evaluasi kepimpinan roda pemerintahan daerah saat ini. Pihaknya juga mengaku siap untuk menerima masukan dari masyarakat.
“Hal-hal yang jelek kita tinggal, yang baik kita lanjutkan dan kita tambah. Tentunya kita sebagai abdi dari masyarakat tidak alergi menerima masukan,” terangnya.
Ia menambahkan, masih ada progam-progam yang belum tuntas di periode kepimpinan pemerintah daerah saat ini. Sehingga, lanjut dia, hal ini harus segera dimasukkan dalam Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD).
“Ini masih beberapa bulan. Apabila ada yang tidak tercover di 2024 ini akan menjadi skala prioritas. Nanti akan dimasukkan RKPD menjadi Renja (Rencana kerja). Karena harus ada perencanaan yang baik,” pungkasnya.