Pati, Deptamedia.com – Menejemen Persipa Pati Junior bakal menggelar seleksi di Stadion Joyokusumo, Minggu (6/11/2022) hingga Senin (7/11/2022). Seleksi ini untuk menjaring pemain guna persiapan Piala Soeratin.
Manajer Persipa Pati Junior yang juga Anggota DPRD Kabupaten Pati Teguh Bandang Waluyo mengatakan pihaknya memprioritaskan pemain asli Pati untuk tergabung dalam tim ini. Ia pun mempersilahkan semua pemain junior klub lokal dari Kabupaten Pati mengiku seleksi ini.
”Rencananya bulan ini Piala Soeratin bergulir di tingkat Jawa Tengah. Kami harapkan semua PS mendaftar anak didikannya. Kami prioritas penuh warga Kabupaten Pati,” ujar dia kepada Murianews, Sabtu (5/11/2022).
Seleksi akan dimulai pada pukul 13.30 WIB. Tidak semua pemain junior diizinkan mengikuti seleksi ini. Pihaknya hanya menggelar seleksi untuk pemain kelahiran 1 Januari 2005 hingga 31 Desember 2006.
”Kita batasi pemainnya. Jadi hanya umur 17 dan 16,” kata dia yang juga anggota Fraksi PDIP Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati ini.
Ia berharap pemain yang terpilih nanti bisa membawa Persipa Pati Junior berbicara lebih banyak dalam Piala Soeratin nanti. Bandang menargetkan timnya lolos ke tingkat nasional.
”Hari ini masyarakat Pati cukup bangga yang sudah masuk liga 2. Kami pun akan menyusul memberikan kebanggaan kepada masyarakat Pati supaya Persipa Pati ini tidak dipandang sebelah mata,” tandas dia.