Pati, Deptamedia.com – Suhu politik di Kabupaten Pati makin memanas, bahkan ironisnya ada pernyataan dengan lantang melontarkan tudingan keras kepada Ketua Panitia Khusus (Pansus) DPRD Pati, Teguh Bandang Waluyo.
Bandang diduga tidak netral dan bahkan disebut-sebut ‘ada main’ dengan kelompok Masyarakat Pati Bersatu (MPB).
Menurutnya, langkah Bandang dalam mengawal Pansus terindikasi sarat kepentingan. Ia menduga Ketua Pansus memanfaatkan aliansi untuk melemahkan rival politiknya sendiri.
Tak hanya itu, Bandang dituding menggunakan aliansi untuk menggeser rivalnya. “Efek positifnya ya ke dia sendiri. Kalau dilihat dari pusat (DPP), ini jelas dapat keuntungan,” jelas DPC Gerindra Pati lewat juru bicaranya, M. Ali Gufroni saat ditemui, Rabu (24/9/2025).
Sementara itu, Ketua Pansus DPRD Pati, Teguh Bandang Waluyo, memilih kalem ketika dikonfirmasi. Ia seakan tak ambil pusing dengan tudingan miring dari Gerindra.
“Maaf, saya tidak tahu. Biarkan saja, biar masyarakat yang menilai,” jawabnya enteng.
Jawaban Ketua Pansus Ketika Dituding Ada Muatan Politik

Rekomendasi untuk kamu

Pati, Deptamedia.com – Disinggung mengenai fraksi Gerindra yang belum mengusulkan nama pengganti Irianto Budi Utomo,…

Pati, Deptamedia.com – Perseteruan dalam agenda pemakzulan Bupati Pati menimbulkan kecurigaan dari berbagai pihak. Bahkan…

Pati, Deptamedia.com – Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Pati, Narso, meminta agar pengisian jabatan ditunda…

Pati, Deptamedia.com – Wakil Ketua Pansus Hak Angket DPRD Kabupaten Pati, Joni Kurnianto mengatakan jadwal…

Pati, Deptamedia.com – Ketua DPRD Kabupaten Pati, Ali Badruddin mengatakan bahwa penggantian keanggotaan Pansus Fraksi…