Fraksi Partai Demokrat DPRD Kabupaten Pati Nilai KLB Dipaksakan

DeptaMedia.com 375FF281 66F2 4FBB 8775 310ED7ED8009

Pati, Deptamedia.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati dari Fraksi Partai Demokrat menyebut jika Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat terlalu dipaksakan.

Kongres yang digelar di Kabupaten Deli Serdang, pada Jumat (5/2/202) lalu ini tidak menghadirkan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) maupun Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat di seluruh Indonesia.

Hanya segelintir DPC maupun DPD yang menghadiri acara tersebut. Padahal berdasarkan Anggaran Dasar Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) Partai Demokrat yang terbaru, minimal dua pertiga pengurus di daerah menyetujui dan menghadiri acara ini.

“Kongresnya dipaksakan,” tutur Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati Joni Kurnianto saat dihubungi Deptamedia.com, Jumat (5/2/2021) lalu.

Joni juga menilai KLB ini tidak mempunyai izin dari Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Provinsi Sumatera Utara.

“Saya dengar dari Gubernur Sumut sudah memerintahkan (untuk KLB) dibubarkan karena tidak ada izin dari Satgat Covid-19,” tandas Joni. 

Meskipun demikian, KLB ini tetap berjalan dan memutuskan memberhentikan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai Ketua Umum dan mengangkat Moeldoko sebagai Ketua Umum pengganti. (Adv)